Kementerian Perang Amerika Serikat

Departemen Perang Amerika Serikat
Lambang Departemen Perang AS.
Informasi departemen eksekutif
Dibentuk7 Agustus 1789
Dibubarkan18 September 1947
Lembaga pengganti
Menteri
Lembaga bawahan

Departemen Perang Amerika Serikat, yang juga disebut Departemen Perang (dan biasanya War Office pada tahun-tahun awal), adalah departemen Kabinet Amerika Serikat yang awalnya bertanggung jawab untuk operasi dan penugasan Angkatan Darat Amerika Serikat, selain juga bertanggung jawab untuk urusan angkatan laut sampai pendirian Departemen Angkatan Laut pada 1798, dan untuk sebagian besar angkatan udara berbasis darat sampai pembentukan Departemen Angkatan Udara pada 18 September 1947.

Departemen Perang berdiri dari 7 Agustus 1789[1] sampai 18 September 1947, saat departemen tersebut terbagi menjad Departemen Angkatan Darat dan Departemen Angkatan Udara dan bergabung dengan Departemen Angkatan Laut sebagai bagian dari National Military Establishment (NME), yang berganti nama menjadi Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada 1949.

  1. ^ http://history.house.gov/HistoricalHighlight/Detail/35480

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search